KRI Klewang, Kapal Laut Tercanggih TNI AL Terbakar


Klewang, kapal jenis trimaran yang diluncurkan resmi pada 31 Agustus 2012 lalu terbakar di dermaga Pangkalan TNI AL, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, salah satu kapal siluman tercanggih itu terbakar pada Jumat (28/9/2012) sore tadi sekira pukul 15.15 WIB.

Sejumlah mobil pemadam kebakaran maupun petugas dari TNI AL dikerahkan untuk memadamkan api yang diduga berasal dari kabin inti kapal tersebut.

Ledakan-ledakan kecil sempat terdengar dan menjadi tontotan warga sekitar.

Direktur Utama PT Lundin Industry Invest, Lizza Lundin, menyatakan, penyebab sementara kebakaran diduga korsleting. “Namun semua kru TNI AL selamat. Penyebab pastinya masih terus diselidiki,” kata Lizza.

KRI Klewang merupakan salah satu alutsista andalan TNI AL. Kapal bernomor lambung 625 itu memiliki panjang keseluruhan 63 meter.

Nama Klewang berarti pedang bermata tunggal senjata tradisional dari Pulau Madura. Kapal menggabungkan kecanggihan teknologi dan berlunas tiga atau trimaran. Keseluruhan elemen strukturalnya berbahan dasar infus vinylester carbon fiber.